Pj Gubernur Aceh Mendorong Persiapan SDM Satpol PP dan WH Menyongsong Pemilu Serentak 2024

Pj Gubernur Aceh Mendorong Persiapan SDM Satpol PP dan WH Menyongsong Pemilu Serentak 2024
Asisten Pemerintahan dan Keistimewaan Sekda Aceh, Azwardi  
Penulis
|
Editor

Banda Aceh, News Analisa – Untuk memastikan kelancaran penyelenggaraan Pemilu Serentak tahun 2024, Gubernur Aceh yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Keistimewaan Sekda Aceh, Azwardi, secara resmi membuka kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat Serta Penegakan Syariat Islam. Rakor yang berlangsung di Kantor Satpol PP dan Wilayatul Hisbah (WH) Aceh ini dihadiri para Kepala Satpol PP dan WH se Aceh, serta para pihak terkait penyelenggaraan Pemilu 2024.

Dalam sambutan tertulis Pj Gubernur yang dibacakan Azwardi, menyebutkan, Rakor tersebut penting untuk menyatukan langkah dan merapatkan barisan dalam menghadapi tantangan penyelenggaraan pesta demokrasi mendatang.

Baca Juga:  Presiden Berikan Banpres Produktif Usaha Mikro di Banda Aceh

Sambutan Pj Gubernur mencerminkan perhatian mendalam Pemerintah Aceh terhadap persiapan Sumber Daya Manusia (SDM) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Wilayatul Hisbah Se-Aceh. Azwardi menjelaskan, persiapan SDM lembaga tersebut memegang peran strategis dalam mendukung keamanan, ketertiban umum, dan ketenteraman masyarakat selama Pemilu Serentak 2024.

Gubernur Aceh menekankan pentingnya dukungan dari Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah Aceh dalam mengawasi jalannya Pemilu 2024.

Baca Juga:  Karo Ops Polda Aceh Tinjau Kondisi Imigran Rohingya Terdampar

Rapat Koordinasi ini diharapkan dapat membangun sinergi yang kuat antara Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah Se-Aceh dengan kepolisian, Komisi Independen Pemilihan Provinsi Aceh, dan Komisi Independen Pemilihan Kabupaten/Kota.

Kolaborasi ini dianggap sebagai langkah krusial untuk mengantisipasi dan mencegah gangguan terhadap ketertiban umum dan menciptakan Pemilu Damai tahun 2024. “Dirasakan cukup penting kesiapan SDM Satuan Polisi Pamong lPraja dan Wilayatul Hisbah Se-Aceh untuk mendukung terwujudnya keamanan dalam penyelenggaraan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat serta penegakan syariat islam dalam menghadapi Pemilu serentak tahun 2024,” ujar Azwardi.

Baca Juga:  Tindak Lanjut Arahan Presiden, Pemerintah Aceh Larang Buka Puasa Bersama Kalangan ASN

Lebih lanjut, Azwardi mengatakan Rakor itu juga diharapkan dapat menjadi wadah penting dalam peningkatan kualitas sumber daya aparatur, khususnya Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah Aceh di berbagai Kabupaten/Kota. Kolaborasi yang dihasilkan diharapkan mampu menciptakan Pemilu Serentak 2024 yang damai dan sukses.


 

Bagikan:

Tinggalkan Komentar